MPLS KB-TK AL MUSLIM MARI BERMAIN DAN BELAJAR YANG MENYENANGKAN

2023-07-28

Senin, 17 Juli 2023, seluruh siswa KB-TK Al Muslim melaksanakan Masa Pengenalan lingkungan sekolah (MPLS) tahun ajaran 2023-2024. Kegiatan ini merupakan salah satu upaya untuk mengenalkan lingkungan  sekolah dan memberikan pemahaman awal terkait dengan pembiasan di sekolah. 

Suasana riang gembira nampak ketika siswa KB-TK sampai di sekolah dengan iringan musik hari pertama ke sekolah. Acara pembukaan MPLS diawali dengan penyambutan siswa oleh ustazah, baris bersama di halaman sekolah, senam banana cha-cha dan baby shark, kemudian sambutan dari ibu kepala sekolah  Ustazah Siti Aminah M.Pd, penyematan tanda peserta MPLS pada perwakilan siswa dari tiap kelas, kemudian serentak diikuti oleh semua siswa yang  menandakan mereka siap menjadi siwa KB-TK Al Muslim. Kemudian cap lima jari (finger painting) yang dilakukan bersama dengan orang tua sebagai tanda orang tua ikut kooperatif dan mendukung program sekolah serta berkolaborasi dengan  pihak sekolah untuk memaksimalkan tumbuh kembang para siswa.

Pelaksanaan MPLS berlangsung selama 2 minggu, pada  minggu pertama kegiatan dikemas  dengan berbagai permainan yang menarik dan menyenangkan, siswa membuat karya untuk dibawa pulang dalam setiap harinya, mengenal teman, mengenal ustazah, mengenal semua warga sekolah dan mengajak siswa untuk field trip sekaligus pawai dalam rangka menyambut peringatan tahun baru islam di lingkungan sekolah KB-TK Al Muslim. 

Pada minggu kedua siswa di dikenalkan dengan pembiasaan untuk mengucapkan salam dan salim dengan permainan ucap salam bersama teman dan ustazah, serta berkunjung ke ruangan yang ada di KB-TK Al Muslim sekaligus perkenalan  ustazah, mengenalkan alat main  beserta fungsinya.

Pada hari Jumat, 28 Juli 2023 semua siswa mengikuti kegiatan penutupan MPLS. Sebelum acara penutupan MPLS persiapan yang dilakukan oleh ustazah dan siswa diantaranya,  menyiapkan panggung dan aksesoris yang akan di gunakan untuk tampilan. Pada kegiatan penutupan MPLS semua siswa tampil untuk menunjukkan keberanian dan percaya dirinya dengan fashion show membawa emoticone yang dipilih seperti senang, bahagia yang menggambarkan perasaannya ketika sekolah di KB-TK Al Muslim.  Semoga kegiatan MPLS  ini  bisa bermanfaat, menambah motivasi bagi siswa. (Umi Chulsum, S.Pd./KB-TK)


wa